Lepet Udang
Bahan :
- Beras ketan 250 gram, cuci bersih -
- Santan 200 ml -
- Garam secukupnya -
- Daun bawang 4 batang, potong 1 cm -
- Udang kupas ukuran kecil 200 gram -
- Cabai merah 3 buah, iris panjang tipis -
- Bawang merah goreng 1 sdt -
- Daun kelapa/janur secukupnya -
- Merang/tali rafia/benang wol -
- Air secukupnya -
- Minyak goreng secukupnya -
Bumbu halus :
- Cabai merah 2 buah -
- Cabai rawit 5 buah -
- Kunyit bubuk 1/4 sdt -
- Bawang merah 3 butir -
- Bawang putih 2 siung -
- Merica bubuk 1/2 sdt -
- Garam secukupnya -
- Gula pasir 1 sdt -
Cara membuat :
1. Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum.
2. Masukkan udang, tumis hingga berubah warna.
3. Tambahkan cabai merah iris, aduk rata. Angkat dan biarkan uap panasnya hilang. Tambahkan bawang merah goreng, aduk rata.
4. Kukus ketan setengah matang (menggumpal). Angkat dan sisihkan.
5. Rebus santan dan garam huingga mendidih. Angkat dan tuang dalam beras ketan sambil diaduk perlahan. Biarkan hingga santan terserap.
6. Tambahkan daun bawang, aduk perlahan hingga rata.
7. Bungkus adonan dengan janur. Ikat dengan merang/tali rafia/benang wol.
8. Rebus hingga matang. Angkat dan tiriskan.
9. Sajikan.
Untuk 6 buah
Koki - Edisi 00158 - September 2009
Tidak ada komentar:
Posting Komentar