Minggu, 11 November 2012

Kering Tempe Kemangi

Kering Tempe Teri Kemangi



Bahan :
- Tepung beras 100 gram -
- Tepung terigu 1 sdm -
- Kemangi 50 gram, ambil daunnya -
- Tempe 200 gram, iris tipis dan goreng kering -
- Ikan teri 100 gram, goreng kering -
- Gula merah 200 gram -
- Air asam jawa 3 sdm -
- Air 200 ml -
- Saun salam 2 lembar -
- Lengkuas 2 cm, memarkan -
- Garam secukupnya -
- Minyak goreng 250 ml -

Bumbu iris :
- Bawang putih 3 siung -
- Bawang merah 5 butir -
- Cabai merah 3 buah -
- Cabai rawit 5 buah -

Cara membuat :
1. Campur tepung beras, terigu, garam dan air 100 ml. Aduk rata.
2. Celup daun kemangi, ratakan.
3. Panaskan minyak, goreng kemangi satu persatu hingtga kecoklatan. Angkat dan tiriskan.
4. Panaskan 1 sdm miyak, tumis bumbu iris, daun salam dan lengkuas hingga harum.
5. Masukkan gula merah dan air asam jawa. Aduk rata.
6. Tuang sisa air, masak sambil diaduk hingga kental.
7. Masukkan kemangi, tempe dan teri. Aduk rata.
8. Angkat dan sajikan.

Untuk 500 gram

Koki - Edisi 00185 - September 2010

2 komentar:

Mhd Masykur mengatakan...

Kering tempe kesukaan saya,,, thank atas informasinya

kae kae mengatakan...

uih....enak kayaknya.... coba bikin ah... makasihhhhhh

Posting Komentar

Ads

Popular Posts

Pengikut

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More