Minggu, 06 Maret 2011

Klepon Karamel

Klepon Karamel



Bahan :
- Tepung ketan 100 gram -
- Singkong kukus 50 gram, haluskan -
- Air kapur sirih 1 sdt -
- Air karamel 75-100 ml -
- Kelapa sedang 1/2 butir, parut panjang -
- Garam secukupnya -
- Air secukupnya -

Bahan isi :
- Air 100 ml -
- Gula pasir 100 gram -

Cara membuat :
1. Isi : Panaskan gula di atas api kecil hingga kuning kecoklatan. Tuang air sedikit demi sedikit sambil diaduk, masak hingga gula larut dan kental. Angkat dan biarkan uap panasnya hilang.
2. Campur tepung ketan, singkong, air kapur sirih dan garam. Aduk rata.
3. Tuang air karamel sedikit demi sedikit diuleni hingga kalis dan dapat dibentuk.
4. Ambil adonan secukupnya, pipihkan dan bentuk menyerupai kantung.
5. Isi dengan bahan isi secukupnya. Bulatkan.
6. Didihkan air, rebus adonan hingga matang dan terapung. Angkat dan tiriskan.
7. Campur kelapa dan garam, gulingkan adonan di atas kelapa hingga rata. Sajikan.

Untuk 20 buah

Koki - Edisi 00160 - 15 - 28 Oktober 2009

2 komentar:

Yudi Darmawan mengatakan...

sepertinya bahan2 nya gak mahal2..
sebagai anak kos yang hobi masak, layak dicoba.. hehe

btw.. saya follow yaa..

Budegurem mengatakan...

Trims telah berkunjung :)

Posting Komentar

Ads

Popular Posts

Pengikut

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More