Minggu, 27 November 2011

Sup Brokoli Ayam Giling

Sup Brokoli Ayam Giling



Bahan :
- 200 gram brokoli, dipotong menurut kuntum -
- 100 gram ayam giling -
- 100 gram jamur kancing, masing-masing dipotong dua bagian -
- 2 siung bawang putih, dicincang halus -
- 1 sdt garam -
- 1/4 sdt merica bubuk -
- 1/4 sdt pala bubuk -
- 1/2 sdt gula pasir -
- 1 blok kaldu ayam -
- 2 sdm maizena dan 2 sdm air, dilarutkan -
- 1.000 ml air -
- 1 sdm minyak untuk menumis -
Cara membuat :
1. Panaskan minyak. Tumis bawang putih sampai harum. Masukkan aym giling. Tumis sampai berubah warna.
2. Tambahkan brokoli dan jamur kancing. Tumis sampai setengah layu.
3. Masukkan garam, merica bubuk, pala bubuk, gula pasir, dan kaldu ayam blok. Aduk rata.
4. Tuang air. Aduk rata. Masak sampai mendidih dan matang.
5. Kentalkan dengan larutan maizena. Masak sampai kental dan meletup-letup.

Untuk 4 porsi


Saji edisi 199/th. VII/22 Desember 2010 - 11 Januari 2011

0 komentar:

Posting Komentar

Ads

Popular Posts

Pengikut

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More