Minggu, 25 Oktober 2009

Lontong Kikil

Lontong Kikil



Bahan :
- 250 gram kikil, potong dadu, rebus -
- 350 cc air -
- 1 sdm air asam jawa -
- 2 lembar sawi hijau, iris 2 cm -
- Minyak secukupnya untuk menumis -

Bumbu halus :
- 2 siung bawang putih -
- 4 butir bawang merah -
- 3 butir kemiri -
- 3 ruas jari kunyit -
- Garam secukupnya -

Pelengkap :
- 4 buah lontong -
- Daun seledri secukupnya, iris halus -
- Bawang merah goreng secukupnya untuk taburan -

Cara membuat :
1. Tumis bumbu halus sampai harum. Beri kikil. Masak sebentar.
2. Tambahkan bahan lain kecuali sawi hijau.
3. Masak mendidih. Tambahkan sawi hijau. Masak sebentar.
4. Angkat dari api. Siap dihidangkan dengan pelengkap.

Untuk 4 porsi

Aura / Lezat Sehat 110 / Minggu ke-1 / September 2006

0 komentar:

Posting Komentar

Ads

Popular Posts

Pengikut

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More