Selasa, 22 November 2011

Peyek Kacang Tolo

Peyek Kacang Tolo



Bahan :
- 75 gram kacang tolo, direndam semalam dan tiriskan -
- 100 gram tepung beras -
- 30 gram tepung sagu -
- 1 kuning telur, dikocok lepas -
- 4 lembar daun jeruk, dibuang tulang daunnya, diiris halus -
- 250 ml santan dari 1/4 butir kelapa -
- Minyak untuk menggoreng -

Bumbu halus :
- 2 siung bawang putih -
- 4 butir kemiri, disangrai -
- 1 sdt ketumbar -
- 1/4 sdt kunyit bubuk -
- 1 sdt garam -
Cara membuat :
1. Campur rata tepung beras dan tepung sagu. Tambahkan santan sedikit-sedikit sambil diaduk rata.
2. Masukkan bumbu halus, kuning telur, dan daun jeruk. Aduk rata.
3. Ambil satu sendok ayuran adonan. Tambahkan kacang tolo. Tuang di pinggir wajan yang berisi minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang. Siram-siram dengan minyak panas sampai terlepas.
4. Goreng sampai matang dan kering.

Untuk 350 gram


Saji edisi 199/th. VII/22 Desember 2010 - 11 Januari 2011

0 komentar:

Posting Komentar

Ads

Popular Posts

Pengikut

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More