Selasa, 25 Mei 2010

Crackers Puding Lapis

Crackers Puding Lapis



Bahan :
- Crackers manis 8 buah, tumbauk kasar -
- Crackers manis 8 buah, biarkan utuh -
- Santan 600 ml, dari 1/2 butir kelapa -
- Agar-agar bubuk putih 1 bungkus -
- Gula pasir 75 gram -
- Garam secukupnya -
- Coklat pasta 1 sdt -
- Coklat masak pekat 75 gram -

Cara membuat :
1. Campur crackers tumbuk, santan, agar-agar, gula pasir, garam dan coklat masak pekat. Aduk rata.
2. rebus campuran agar-agar hingga mendidih sambil diaduk agar santan tidak pecaj. Tambahkan coklat pasta, aduk rata. Angkat.
3. Tuang 1/3 bagian adonan dalam loyang kotak 20x20x4 cm yang telah dibasahi air, diamkan hingga 1/2 beku. Atur 1/2 bagian crackers utuk di atasnya. Lakukan kegiatan melapis sekali lagi. Bekukan.
4. Keluarkan puding dari cetakan, potong sesuai selera.
5. Sajikan.

Untuk 16 potong

Koki - Edisi 00113 - Januari 2008

Crackers Goreng Isi

Crackers Goreng Isi



Bahan :
- Crackers rasa keju 10 buah -
- Tepung terigu protein sedang 50 gram -
- Telur ayam 2 butir, kocok -
- Tepung roti kasar/pangko 100 gram -
- Corened beef 100 gram -
- Margarin 1 sdm -
- Minyak goreng 1 liter -
- Saus tomat sambal secukupnya -

Bumbu :
- Bawang prei 1 batang, iris tipis -
- Bawang putih cincang 2 sdt -
- Merica bubuk 1 sdt -
- Garam secukupnya -

Cara membuat :
1. Panaskan margarin, tumis bawang putih dan bawang prei hingga harum.
2. Masukkan corned dan bumbu yang lain, aduk rata. Angkat.
3. Buka tiap crackers, isi bagian tengahnya dengan campuran corned. Satukan kembali biscuit. Lakukan hingga biscuit habis.
4. Gulingkan crackers di tengah terigu hingga rata.
5. Celupkan crackers dalam telur kocok, angkat dan gulingkan di atas tepung roti hingga rata.
6. Panaskan minyak,goreng crackers, hingga kuning kecoklatan. Angkat dan tiriskan.
7. Sajikan hangat dengan saus.

Untuk 10 buah

Koki - Edisi 00113 - Januari 2008

Sandwich Crackers

Sandwich Crackers



Bahan :
- Crackers susu 8 buah -
- Telur ayam 2 butir, kocok -
- Selada keriting 4 lembar -
- Keju cheddar lembaran 4 lembar, potong sesuai bentuk crackers -
- Daging asap 4 lembar, tumis -
- Mentimun 1/2 buah, iris tipis -
- Tomat 1 buah, iris tipis -
- Bawang bombay 1 buah, iris tipis, pisahkan menyeruapi cincin -
- Mayones 4 sdm -
- Saus tomat/sambal secukupnya -
- Maragrin 50 gram -

Cara membuat :
1. Panaskan pan dadar, oleskan margarin secukupnya.
2. Celup tiap crackers dan telur, masak di atas pan dadar hingga kuning kecoklatan. Angkat.
3. Olesi permukaan crackers dengan mayones.
4. Atur berlapis di 4 buah crackers : Selada keriting, mentimun, dagin asap, keju, tomat dan bawang bombay.
5. Semprotkan saus tomat/ sambal secukupnya.
6. Tutup bagian atasnya dengan sisa crackers.
7. Sajikan hangat.

Tips : Untuk memudahkan saat makan, tusuk sandich dengan tusuk khusus sandwich atau tusuk gigi.

Untuk 4 buah

Koki - Edisi 00113 - Januari 2008

Bloeder Kismis

Bloeder Kismis



Bahan :
- Adonan dasar bloeder II 1 resep -
- Butter 40 gram -
- Susu evaporated 100 ml -

Bahan isi :
- Coklat meses 100 gram -
- Susu kental manis 3 sdm -
- Butter 1 sdm -

Cara membuat :
1. Isi : Campur semua bahan isi, aduk hingga rata. Diamkan selama 30 menit. Sisihkan.
2. Potong dan timbang adonan dasar seberat 40 gram hingga habis. Tarik adonan sambil diolesi butter dan lipat-lipat hingga tiga kali lipatan.
3. Tarik adonan hingga melebar, isi dengan 1,5 sdt adonan isi di tengahnya. Lipat dan rapatkan adonan.
4. Masukkan adonan ke dalam cetakan. Diamkan selama 2,5 jam.
5. Olesi permukaan adonan dengan susu evaporated.
6. Panggang adonan dalam oven dersuhu 180 oC hingga matang selama 25 menit. Angkat.
7. Sajikan.

Untuk 28 buah

Koki - Edisi 00113 - Januari 2008

Senin, 24 Mei 2010

Bloeder Coklat Susu

Bloeder Coklat Susu



Bahan :
- Adonan dasar bloeder II 1 resep -
- Butter 50 gram -
- Susu evaporated 100 ml -
- Coklat meses 300 gram -
- Susu kental manis 3 sdm -

Cara membuat :
1. Isi : Campur 200 gram coklat meses, susu kental manis dan 1 sdm butter, aduk rata.
2. Potong dan timbang adonan dasar seberat 40 gram hingga adonan habis. Tarik adonan sambil diolesi sisa butter dan lipat-lipat hingga tiga kali lipatan.
3. Tarik adonan hingga melebar, isi dengan 1 sdt adonan isi di tengahnya. Lipat dan rapatkan adonan.
4. Masukkan adonan ke dalam cetakan yang sudah dialasi dengan cup kertas. Diamkan selama 2,5 jam.
5. Olesi [ermukaan bloeder dengan susu eavaporeted dan taburi dengan cokelat meses.
6. Panggang adonan dalam oven bersuhu 180 oC hingga matang selama 25 menit. Angkat.
7. Sajikan.

Untuk 22 buah

Koki - Edisi 00113 - Januari 2008

Adonan Dasar Bloeder II

Adonan Dasar Bloeder II

Bahan :
- Tepung terigu protein tinggi 350 gram -
- Gula pasir 175 gram -
- Kuning telur 8 butir -
- Butter 110 gram -
- Bread improver 1/2 sdt -
- Susu bubuk 2 sdm -
- Air 100 ml -
- Garam 1/2 sdt -

Biang :
- Tepung terigu protein tinggi 150 gram -
- Air 150 gram -
- Gula pasir 1 sdm -
- Ragi instan 1 bungkus -

Olesan :
- Butter 40 gram -
- Susu evaporated 100 ml -

Cara membuat :
1. Biang : Larutkan gula dengan air. Tambahkan ragi instan dan terigu, aduk rata. Diamkan selama 60 menit.
2. Campur terigu dan susu bubuk, aduk hingga rata.
3. Kocok kuning telur bersama gula hingga mengembang.
4. Masukkan bread improver, butter, garam dan biang sambil terus dikocok. Tambahkan air sedikit demi sedikit.
5. Masukkan 1/2 bagian campuran terigu sedikit demi sedikit. Kocok terus hingga merata dan matikan mixer.
6. Masukkan sisa campuran terigu sambil diuleni hingga kalis. Istirahatkan adonan selama 90 menit.
7. Potong dan timbang adonan seberat 60 gram. Tarik adonan sambil diolesi butter dan lipat-lipat hingga tiga kali lipatan.
8. Bulatkan adonan dan masukkan ke dalam cetakan. Diamkan selam 2.5 jam.
9. Olesi permukaan bloeder dengan susu evaporeted.
10. Panggang dalam oven bersuhu 180 oC hingga matang selama 25 menit.

Untuk 20 buah

Koki - Edisi 00113 - Januari 2008

Bloeder Abon

Bloeder Abon



Bahan :
- Adonan bloeder I 1 resep -
- Butter 40 gram -
- Abon sapi 300 gram -
- Bawang goreng 4 sdm -
- Susu evaporated 100 ml -

Cara membuat :
1. Isi : Campur 150 gram abon sapi dan bawang goreng. Aduk rata.
2. Potong dan timbang adonan seberat 60 gram hingga adonan habis.
3. Tarik adonan sambil diolesi butter dan lipat-lipat hingga tiga kali lipatan.
4. Tarik adonan hingga melebar, beri 1 sdt adonan isi di tengahnya. Lipat dan rapatkan.
5. Masukkan adonan ke dalam cup kertas. Diamkan selama 2,5 jam.
6. Olesi permukaan adonan dengan susu evaporated dan taburi dengan sisa abon.
7. Panggang dalam oven bersuhu 180 oC hingga matang selama 25 menit. Angkat.
8. Sajikan.

Untuk 20 buah

Koki - Edisi 00113 - Januari 2008

Bloeder Tuna Mayones

Bloeder Tuna Mayones



Bahan :
- Adonan bloeder 1 resep -
- Butter 40 gram -
- Tuna kaleng 200 gram -
- Mayones 6 sdm -
- Merica bubuk 1/4 sdt -
- Susu evaporeted 100 ml -

Cara membuat :
1. Isi : Campur tuna dan 4 sdm mayones, aduk hingga rata.
2. Potong dan timbang adonan dasar seberat 40 gra,.
3. Tarik adonan sambil diolesi butter dan lipat-lipat hingga tiga kali li[at.
4. Tarik adonan hingga melebar, isi dengan 1 sdt adonan isi ditengahnya. Lipat dan rapatkan adonan.
5. Masukkan adonan ke dalam cetakan, diamkan 2 jam.
6. Masukkan sisa mayones ke dalam plastik segitiga. Semprotkan pada permukaan adonan melingkar berbentuk sepeti obat naymuk.
7. Panggang dalam oven bersuhu 180 oC hingga matang selama 25 menit. Angkat.
8. Sajikan.

Untuk 30 buah

Koki - Edisi 00113 - Januari 2008

Minggu, 23 Mei 2010

Bloeder Vanila

Bloeder Vanila



Bahan :
- Adonan dasar bloeder 1 resep -
- Butter 40 gram -
- Gula pasir 100 gram -
- Susu evaporated 100 ml -

Bahan isi :
- Susu cair 400 ml -
- Tepung maizena 3 sdm, cairkan dengan 5 sdm susu cair -
- Gula pasir 100 gram -
- Vanili bubuk 1/4 sdt -
- Butter 1 sdt -

Cara membuat :
1. Isi : Rebus susu, vanili dan gula hingga mendidih. Tuang larutan maizena, masak sambil diaduk hingga kental. Masukkan buterm aduk rata. Angkat dan sisihkan.
2. Potong dan timbang adonan dasar seberat 40 gram. Tarik adonan sambil diolesi butter dan lipat-lipat hingga tiga kali lipatan.
3. Tarik adonan hingga melebarm beri 1 sdt adonan isi di tengahnya. Lipat dan rapatkan.
4. Masukkan adonan ke dalam cetakan, diamkan selama 2 jam.
5. Oles permukaan bloeder dengan susu evaporated dan tabur gula pasir.
6. Panggang adonan dalam oven bersuhu 180 oC hingga matang selama 25 menit.
7. Sajikan.

Untuk 30 buah

Koki - Edisi 00113 - Januari 2008

Bloeder Corned Pedas

Bloeder Corned Pedas



Bahan :
- Adonan dasar bloeder 1 resep -
- Butter 40 gram -
- Saus sambal 50 ml, masukkan ke dalam plastik segitiga -
- Susu evaporated 100 ml -

Bahan isi :
- Corned beef 300 gram -
- Bawang putih cincang 1 sdt -
- Pala bubuk 1/4 sdt -
- Merica bubuk 1/4 sdt -
- Saus sambal 2 sdm -
- Air 50 ml -
- Minyak goreng 2 sdm -

Cara membuat :
1. Isi : Panaskan minyak, tumis bawang putih hingga harum. Masukkan carned, aduk rata. Tambahkan bahan lainnya, aduk rata. Masak hingga air habis. Angkat dan sisihkan.
2. Potong dan timbang adonan dasar seberat 60 gram.
3. Tarik adonan sambil diolesi butter dan lipat-lipat hingga tiga kali lipatan.
4. Isi bagian tengah adonan dengan 1.5 sdt adonan isi. Lipat dan rapatkan adonan.
5. Masukkan adonan ke dalam cp kertas. Diamkan selama 2 jam.
6. Olesi permukaan bloedr dengan susu evaperetaed dan coret dengan saus sambal.
7. Panggang adonan dalam oven bersuhu 180 oC hingga matang selama 25 menit. Angkat.
8. Sajikan.

Untuk 20 buah

Koki - Edisi 00113 - Januari 2008

Bloder Keju

Bloder Keju



Bahan :
- Adonan dasar bloeder 1 resep -
- Keju cheddar 250 gram, parut -
- Susu bubuk 3 sdm -
- Butter 100 gram -
- Susu evaporated 100 ml -

Cara membuat :
1. Isi : Campur 150 gram keju cheddar dan susu bubuk. Aduk rata. Bentuk adonan bulat sebesar kelereng. Sisihkan.
2. Potong dan timbang adonan dasar seberat 50 gram hingga adonan habis.
3. Tarik adonan sambil diolesi butter dan lipat-lipat hinga tiga lapis lipatan.
4. Ambil 1 bulatan adonan dasar, isi bagian tengahnya dengan bahan isi.
5. Masukkan ke dalam cup kertas, diamkan selama 2 jam.
6. Olesi permukaan adonan dengan susu evaporated dan taburi sisa keju.
7. Panggang dalam oven bersuhu 180 oC hingga matang selama 25 menit.
8. Sajikan.

Untuk 25 buah

Koki - Edisi 00113 - Januari 2008

Adonan Dasar Bloeder I

Adonan Dasar Bloeder I

Bahan biang :
- Tepung terigu protein tinggi 250 gram -
- Susu cair 150 ml -
- Ragi instan 1/2 sdt -

Bahan :
- Tepung terigu protein tinggi 250 gram -
- Gula halus 175 gram -
- Kuning telur 9 butir -
- Butter 175 gram -
- Bread improver 1/2 sdt -
- Susu cair 150 ml -
- Ragi instan 1 sdt -
- Garam 1/2 sdt -

Cara membuat :
1. Biang : Aduk semua bahan hingga tercampur rata, diamkan selam 2 jam.
2. Kocok kuning telur bersama gula hingga mengembang. Sisihkan.
3. Buat lubang di tengah terigu. Letakkan biang di tengah lubang, tambahkan susu cair dan aduk. Tambahkan kuning telur kocok sedikit demi sedikit. Aduk hingga tercampur rata. Masukkan butter dan garam, aduk hingga kalis. Istirahatkan adonan selama 30 menit.
4. Adonan dasar siap digunakan.

Koki - Edisi 00113 - Januari 2008

Ads

Popular Posts

Pengikut

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More