Keripik Daun Gingseng Lada Hitam
Bahan :
- Daun gingseng 50 lembar, siangi -
- Tepung beras 200 gram -
- Kuning telur 1 butir, kocok lepas -
- Air 150 ml -
- Minyak goreng 1 liter -
- Lada hitam bubuk 1 sdm -
- Bumbu kaldu bubuk 1 sdm -
Bumbu halus :
- Bawang putih 3 siung -
- Ketumbar 1.2 sdt -
- Kunyit 1/2 sdt -
- Lada hitam 1 sdm -
- Garam secukupnya -
Cara membuat :
1. Campur tepung beras, kuning telur dan bumbu halus.
2. Tuang air sedikit demi sedikit sambild iaduk hingga rata.
3. Panaskan minyak goreng, celup daun gingseng dalam campuran tepung, goreng hingga kuning kecoklatan. Angkat dan tiriskan
4. Campur lada hitam bubuk dan bumbu jaldu bubuk, taburkan di atas keripik gingseng. Aduk perlahan hingga rata.
5. Sajikan.
Untuk 250 gram
Koki - Edisi 00189 - 25 November - 08 Desember 2010
0 komentar:
Posting Komentar