Kari Ayam
Bahan :
- Ayam 500 gram -
- Air 250 ml -
- Garam 1 sdt -
- Gula pasir 1 sdt -
- Sereh 1 batang, memarkan -
- Lengkuas 20 gram, bersihkan, memarkan -
Bumbu halus :
- Bawang merah 10 butir -
- Bawang putih 4 siung -
- Cabe merah besar 5 buah -
- Cabai rawit merah 3 buah -
- Kemiri 5 butir -
- Ketumbar 1 sdt -
- Terasi 1 sdt -
- Kulit jeruk lemon 20 gram, parut -
- Minyak goreng 2 sdm -
Cara membuat :
1. Bersihkan ayam, potong jadi 6 bagian. Kukus selama 15 menit, angkat dan sisihkan.
2. Panaskan miyak goreng, tumis bumbu halus hingga harum. Tambahkan sereh, lengkuas dan gula pasir. Aduk rata, masukkan air. Masak hingga mendidih.
3. Masukkan daging ayam kukus, masak hingga ayam matang dan kuah agak kering.
4. Angkat dan sajikan.
Untuk 3 porsi
Koki - Edisi 0004 - November 2003
0 komentar:
Posting Komentar