Kue Tart Bengkulu
Bahan :
- 200 gram margarin -
- 175 gram gula tepung -
- 4 butir telur -
- 600 gram tepung terigu -
- 50 ml santan dari 1/4 butir kalapa -
Selai nanas :
- 150 gram selai nanas siap pakai -
- 2 kuning telur untuk olesan -
Cara membuat :
1.Kocok margarin dan gula tepung sampai rata. Masukkan telur, kocok kembali.
2. Tambahkan terigu sambil diayak dan diaduk rata.
3. Tuang santan, uleni sampai kalis (pelan-pelan saja).
4. Giling tipis-tipis 1/2 cm. Cetak bulat diameter 5 cm. Sebagian, lubangi bagian tengahnya. Tumpuk adonan yang di lubangi di atas kue yang tidak di lubangi. Rekatkan dengan telur.
5. Isi selai di bagian lubangnya. Hias dengan adonan yang dibentuk pita, oleskan kuning telur lalu oven.
Untuk 1.200 gram
Saji edisi 31 / th. 11 / 18 - 31 oktober 2004
0 komentar:
Posting Komentar