Selasa, 03 November 2009

Kuotile

Kuotile



Bahan :
- 1 bungkus kulit pangsit -
- 1 butir telur untuk menggoles -

Isi (campur rata) :
- 1 butir telur -
- 300 gram daging ayam cincang -
- 250 gram udang cincang -
- 50 gram kacang mete, cincang halus -
- 1/4 buah wortel -
- 1 tangkai daun bawang, iris halus -
- 1 potong jahe, cincang -
- 1 sdm kecap manis -
- 1 sdt minyak wijen -
- Garam, merica secukupnya -

Bahan lain :
- 2-4 sdm minyak untuk menggoreng -
- 200 cc air -

Pelengkap :
- Kacang asin, irisan jahe secukupnya -

Cara membuat :
1. Ambil 1 lembar kulit pangsit. Beri 1 sdt isi. Sekeliling kulit pangsit diberi putih telur, lipat. Tekan-tekan agar rapat. Lakukan sampai semua bahan selesai.
2. Panaskan minyak di panci dadar. Susun kuotie berjajar. Goreng sampai bagian bawah kecoklatan. Jangan dibalik.
3. Beri air. Tutup. Masak sampai matang atau sampai terserap. Angkat dari api.
4. Hidangkan dengan kecap asin yang diberi irisan jahe, dengan bagian yang berwarna coklat di atasnya.

Untuk 3 porsi

Aura / Lezat Sehat 132 / Minggu ke-2 / Februari 2007

0 komentar:

Posting Komentar

Ads

Popular Posts

Pengikut

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More