Senin, 22 Februari 2010

Mi Kocok Bandung

Mi Kocok Bandung



Bahan :
- Kikil tanpa tulang 300 gram -
- Daging ayam mengandung lemak 200 gram -
- Sumsum 100 gram -
- Taoge 250 gram, siangi -
- Mi telur basah 500 gram -
- Air 1 liter -
- Minyak goreng untuk menumis secukupnya -

Bumbu :
- Bawang putih 5 siung, haluskan -
- Bawang merah 5 butir, haluskan -
- Merica bubuk 1,5 sdt -
- Jahe 1 ruas jari, memarkan -
- Garam secukupnya -
- Daun salam -
- Serai secukupnya, memarkan -

Pelengkap :
- Irisan seledri 2 sdm -
- Irisan daun bawang 2 sdm -
- Bawang goreng 2 sdm -
- Emping goreng secukupnya -
- Kecap manis secukupnya -
- Cuka masak secukupnya -
- Sambal cabai rawit -

Cara membuat :
1. Ambil panci berisi 1 liter air, rebus kikil dan daging di atas api kecil minimal 3 jam hingga lunak dan ekstradiktifnya harum sehingga aromanya keluar dan daging juga kikil lunak. Tiriskan dan sisihkan kuahnya.
2. Panaskan minyak, tumis bumbu hingga harum. Tuang kuah ke dalamnya dan rebus kembali hingga mendidih.
3. Potong daging bentuk dad 2 cm. Sisihkan.
4. Penyajian : Atur mi, taoge, irisan daging ke dalam sendok kawat khusus untuk mi kocok. Celupkan kekuah panas. Angkat dan masukkan dalam mangkuk saji.
5. Tambahkan pelengkap irisan daun bawang, daun seledri, bawang goreng, emping goreng, sajikan dengan membubuhkan kecap, cuka dan sambal rawit.

Untuk 5 porsi

Koki - Edisi 00161 - Desember 2009

0 komentar:

Posting Komentar

Ads

Popular Posts

Pengikut

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More