Selasa, 01 Desember 2009

Nasi Panggang Sosis

Nasi Panggang Sosis



Bahan :
- Nasi putih 300 gram -
- Sosis sapi 5 buah, potong dadu -
- Jagung manis pipil 3 sdm -
- Wortel 1 buah, potong dadu -
- Kacang polong 2 sdm -
- Susu cair 250 ml -
- Telur ayam 2 butir, kocok lepas -
- Margarin 3 sdt -

Bumbu :
- Bawang putih 3 siung, cincang -
- Bawang bombay 1/2 buah, cincang -
- Merica bubuk 1 sdt -
- Pala bubuk 1/4 sdt -

Cara membuat :
1. Panaskan 1 sdt margarin, tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum. Masukkan bumbu lainnya, aduk rata.
2. Masukkan sosis, jagung, wortel dan kacang polong hingga setengah matang. Angkat.
3. Tambahkan susu dan telur, aduk rata.
4. Siapkan pinggan tahan panas, olesi dengan sisa margarin. Tata nasi di pinggan tahan panas, masukkan campuran sosis dan ratakan.
5. Panggang dalam oven bersuhu 160oC selama 20 menit. Angkat dan sajikan.

Untuk 5 porsi

Koki - Edisi 00158 - September 2009

1 komentar:

Anonim mengatakan...

wah bisa dicoba nich...di Jember.

Posting Komentar

Ads

Popular Posts

Pengikut

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More