Sayur Kotak Jagung
Bahan :
- Ayam giling 100 gram -
- Jagung manis 2 buah, bersihkan sisir dan tumbuk -
- Okra/oyong kecil/labu air 1 buah, potong setebal 0,5 cm -
- Wortel 1 buah, potong bentuk ikan -
- Air 750 ml -
Bumbu :
- Bawang putih 2 siung, iris tipis -
- Bawang merah 3 butir, iris tipis -
- Temu kunci 1 cm, kupas, memarkan -
- Gula pasir secukupnya -
- Garam secukupnya -
Cara membuat :
1. Campur ayam dan jagung, aduk hingga rata.
2. Bumbui dengan gula dan garam, aduk rata. Masukkan dalam loyang kukus hingga matang. Angkat dan biarkan uap pansnya hilang.
3. Potong adonan jagung, bentuk balok atau sesuai selera.
4. Didihkan air. Masukkan semua bumbu, masak hingga harum.
5. Masukkan wortel, rebus hingga setengah matang. Masukkan okra dan jagung, rebus hingga semua bahan matang. Angkat.
6. Sajikan.
Untuk 3 porsi
Koki - Edisi 00164 - Desember 2009
0 komentar:
Posting Komentar