Rabu, 20 Januari 2010

Bubur Manado

Bubur Manado



Bahan :
- Beras 250 gram, cuci bersih, tiriskan -
- Air 1,5 liter -
- Jahe 1 cm, memarkan -
- Serai 2 batang, memarkan -
- Garam 2 sdt -
- Jagung manis 250 gram, pipil -
- Daub bayam 50 gram, siangi -
- Daun kangkung 50 gram, siangi -
- Kacnag panjang 75 gram, potong 4 cm -
- Ubi merah/labu kuning (kabocha)200 gram, kupas potong 1x2x2 cm -
- Daun kemangi 300 lembar -
- Ikan asin 50 gram, goreng / 200 gram ikan tongkol bagi 4, goreng -

Sambal tomat :
- Cabai rawit 6 buah, iris 1/2 cm -
- Cabai merah 3 buah, iris 1/2 cm -
- Bawang merah, 4 butir, iris tipis -
- Tomat 2 buah, iris persegi 1 cm -
- Air jeruk nipis/lemon 1 sdm -
- Garam 1 sdt -

Cara membuat :
1. Didihkan air dalam panci, masukkan beras, serai dan jahe. Masak hingga mendidih. Tambahkan garam dan masukkan jagung, aduk rata.
2. Masak terus hingga matang, baru masukkan ubi/labu kuning. Tambahkan daun melinjo dan kacang panjang. Masak hingga ubi lunak, masukkan bayam, kangkung dan daun kemangi, aduk rata.
3. Masak kembali beberapa menit hingga sayuran matang tetapi tidak lembek, angkat.
4. Hidangkan dengan pelengkap sambal tomat dan ikan asin goreng atau tongkol goreng.

Untuk 6 porsi

Koki - Edisi 151 - 18 juni - 1 juli 2009

0 komentar:

Posting Komentar

Ads

Popular Posts

Pengikut

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More