Selasa, 19 Januari 2010

Tahu Panggang Lapis

Tahu Panggang Lapis



Bahan :
- Tahu takwa 250 gram, haluskan -
- Talur ayam 3 butir -
- Margarin 2 sdt -
- Beef burger 3 lembar, potong kotak -
- Keju cheddar 7 gram, parut -
- Wortel 1 buah, serut kasar -
- Jagung manis kaleng 50 gram, tiriskan -

Bumbu :
- Bawang putih 4 siung, cincang -
- Bawang prei 2 batang, iris tipis -
- Kaldu sapi bubuk 1 sdt -
- Merica bubuk secukupnya -
- Kecap aisn 1 sdm -
- Minyak wijen 1 sdt -
- Garam secukupnya -
- Gula pasir secukupnya -

Cara membuat :
1. Panaskan margarin, tumis bawang putih dan bawang prei hingga harum.
2. Masukkan beef burger, wortel dan jagung manis.
3. Tambahkan 1/2 sdt merica bubuk, kecap asin, minyak wijen, garam dan gula pasir. Masak sambil diaduk hingga rata dan matang. Angkat.
4. Campur tahu, telur kaldu sapi bubuk, merica bubuk, garam dan gula pasir. Aduk rata.
5. Susun berlapis dalam pinggan tahan panas/cup aluminium foil. Campur tahu, beef burger, keju, tahu, beef burger dan keju.
6. Panggang dalam oven bersuhu 170oC hingga matang. Angkat dan sajikan.

Untuk 4 porsi

Koki - Edisi 151 - 18 juni - 1 juli 2009

0 komentar:

Posting Komentar

Ads

Popular Posts

Pengikut

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More