Puding Isi Nanas
Bahan I :
- 600 ml air -
- 200 gram nanas, dipotong-potong -
- 1 bungkus agar bubuk -
- 250 gram gula pasir -
- 1/4 sdt garam -
- 2 tetes warna kuning -
Bahan II :
- 750 ml susu -
- 1 bungkus agar bubuk -
- 150 gram gula pasir -
Bahan II :
- 300 gram nanas, dipotong kotak kecil -
- 600 ml air -
- 2 bungkus agar bubuk -
- 150 gram gula pasir -
- 4 putih telur -
Cara membuat :
1. Bahan I : Blender nanas dan air. Tambahkan agar, gula, garam dan pewarna kuning. Didihkan sambil diaduk.
2. Bahan II : Rebus susu, agar dan gula sambil diaduk sampai mendidih.
3. Tuang adonan I selapis ke dalam loyang bongkar pasang, pasang penyekatnya lalu bekukan. Tambahkan selapis bahan II lakukan melapis sampai adonan penuh setinggu loyang. Bekukan.
4. Bahan III : Rebus air, agar dan gula sambil diaduk sampai mendidih. Kocok putih telur sampai mengembang. Tambahkan rebusan adar sedikit demi sedikit sambil diaduk rata. Masukkan nanas, aduk rata.
5. Angkat penyekat loyang lalu tuang adonan III, bekukan.
Untuk 10 potong
Saji edisi 23/th. II/28 juni - 11 juli 2004
0 komentar:
Posting Komentar